Buku ini sesuai kurikulum yang ada di fakulltas hukum baik di perguruan tinggi swasta maupun perguruan tinggi negeri. Sehingga penulis sebagai dosen harus memikirkan bab-bab apa dari hukum pidana yang dapat dan perlu diberikan kepada mahasiswa, guna memperdalam pandangan mereka mengenai berbagai bidang dari hukum pidana. Dengan dasar pemikiran di atas, penulis berinisiatif mengumpulkan tulisan-tulisan, maupun bahan-bahan kuliah waktu menempuh program pasca sarjana sehingga buku sederhana ini bisa hadir dihadapan para pembaca yang budiman. Edisi kedua cetakan ini merupakan revisi pada materi edisi pertama, selain revisi pada materi tindak pidana khusus yang telah dimuat pada buku sebelumnya, penulis juga menambahkan beberapa materi jenis tindak pidana khusus yang diantaranya: tindak pidana korupsi, kekerasan dalam rumah tangga dan tindak pidana narkotika. Alasan tim penulis memilih jenis tindak pidana tersebut karena semakin banyak terjadinya tindak pidana tersebut ditengah masyarakat sehingga buku ini diharapkan bermanfaat bagi pembacanya.