Laporan Kinerja Kementerian ESDM Tahun 2016 merupakan
wujud pertanggungjawaban atas capaian kinerja dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Kementerian ESDM untuk mencapai tujuan dan sasaran selama tahun anggaran 2016, dan merupakan cermin komitmen serta tekad Kementerian ESDM dalam melaksanakan Nawacita khususnya yang terkait dengan sektor energi dan sumber daya mineral. Di dalamnya terdapat perbandingan capaian kinerja tahun 2016 terhadap target kinerja yang telah ditetapkan dalam bentuk Perjanjian Kinerja (PK) pada awal tahun 2016. Laporan Kinerja Kementerian ESDM disusun dalam rangka memenuhi ketentuan pada Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dan
Peraturan Menteri PAN dan RB Nomor 53 Tahun 2014 tentang Petunjuk Teknis Perjanjian Kinerja, Pelaporan Kinerja dan Tata Cara Reviu Atas Laporan Kinerja Instansi Pemerintah.
Laporan Kinerja Kementerian Esdm 2016
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral
Industri, Sains dan Teknologi, Bisnis dan Ekonomi, Lainnya, Gratis