Indahnya Cinta Dalam Diam

Indahnya Cinta Dalam Diam

Retno Erlina Wulandari

0.0

Fiksi

Login untuk Sewa / Beli

Sesuatu yang indah namun menyakitkan, apakah itu? Cinta dalam diam.
Karena dalam diam itulah tersimpan kekuatan, kekuatan sebuah harapan. Sama halnya Wulan mempunyai harapan pada Ferdiyan. Mungkin saja Allah akan membuat harapan itu menjadi nyata hingga cinta dalam diam itu dapat berbicara dalam kehidupan nyata. Bukankah Allah tak akan pernah memutuskan harapan hamba yang berharap kepada-Nya? Karena diam adalah cara Wulan mencintai Ferdiyan karena-Nya, berharap hal itu lebih memelihara kesucian hatinya dan hati setelahnya. Dan jika memang mencintai Ferdiyan dalam diam itu tak memiliki kesempatan untuk berbicara di dunia nyata, Wulan membiarkannya tetap diam. Jika diam memang bukan milik mereka, Allah akan menghapus ‘cinta dalam diam’ itu dengan memberi rasa yang lebih indah dan orang yang tepat. Seiring berjalannya waktu,biarkan Wulan mencintai Ferdiyan dalam diam menjadi memori tersendiri di sudut hatinya, menjadi rahasia antara dia dengan Sang Pemilik hati, Allah SWT. Wulan belajar mencintai Ferdiyan maupun sebaliknya-- dalam diam dengan keimanan. Berharap agar dapat menjaga rasa malu dan memelihara kesucian hatinya. Itulah cara Wulan mencintai Ferdiyan karena-Nya, diam dan tak pernah terucap. Hingga di ujung lidah mereka-- bahkan tak pernah terlukiskan oleh aktivitas yang dapat mereka lihat. Berharap menjadi Fatimah yang tak pernah sekalipun mengungkapkan. Dan membawanya menjadi Ali Bin Abi Thalib yang tak pernah sekalipun mengecewakan apalagi menduakan. Lalu, apakah kisah cinta Wulan kepada Ferdiyan bisa berakhir seperti kisah Ali bin Abi Thalib dengan Fatimah?