Nabi Ayyub As. mewarisi kekayaan berlimpah dari keluarganya. Selain kaya raya dan dermawan, Nabi Ayyub As. juga dikenal rajin beribadah. Ketaatannya kepada Allah sulit tertandingi. Nabi Ayyub As. merasa bersyukur atas segala yang ia miliki. Harta benda, rumah mewah, hewan ternak, sawah, kebun, istri cantik, jumlah anak yang banyak, emas berlian, kuda sebagai kendaraan, semuanya ia miliki. Namun, suatu saat ia ditimpa berbagai musibah, mulai dari kematian anak-anaknya, hilangnya seluruh harta benda, penyakit yang tak kunjung sembuh, dan istri yang meninggalkannya. Bukannya marah, Nabi Ayyub As. justru menghadapi itu semua dengan penuh kesabaran.
Wah, kira-kira bagaimana ya kelanjutan kisah Nabi Ayyub As. dalam menghadapi setiap musibah yang menimpanya?
Buku ini juga dilengkapi dengan kisah Nabi Yusuf As. yang sejak kecil sudah dimusuhi saudara-saudara kandungnya dan dibuang ke dalam sumur, juga kisah Nabi Zulkifli As. yang menjadi seorang raja berkat tiga syarat yang berhasil ia penuhi.
Yuk, kita baca bersama-sama dan ikuti kelanjutan kisahnya!