ekonomi perkotaan dalam perencanaan kota

ekonomi perkotaan dalam perencanaan kota

Djamester A Simamarta

0.0

Pendidikan, Bisnis dan Ekonomi

Login untuk Sewa / Beli

Ekonomi Perkotaan, yang merupakan subset dari ilmu Ekonomi uku ini berisikan Regional, dan tentunya adalah bagian dari Ilmu Ekonomi. Buku ini membahas ilmu ekonomi perkotaan di
Indonesia, dalam pengertian berangkat dari kasus kota di Jakarta- Indonesia sebagai bahan bila hal itu menuntut kekhususan Indonesia.

Fenomena perkotaan makin meningkat di Indonesia, di mana menurut publikasi Bank Dunia tingkat urbanisasi telah mencapai lebih dari 50 persen. Dari sisi lain, kota adalah lokasi dari kegiatan industri dan pelayanan, di mana sebagian besar berada dalam kota. Dengan demikian, sebagai satu sub-sistem geografi nasional, ekonomi perkotaan menduduki tempat vital dalam pembangunan ekonomi.

Kota adalah lokasi dari kemajuan teknologi, kemajusan sosial, dan sektor-sektor ekonomi yang paling maju. Harga properti perkotaan mendominasi keseluruhan nilai properti nasional, walaupun dari sisi luas hanya sedikit di atas 5 persen luas wilayah. Harga satu meter persegi tanah perkotaan dapat ekivalen dengan berpuluh kali atau beratus kali atau lebih nilai tanah pedesaan.
Buku ini lebih mangangkat topik ekonomi terkini di mana prinsip ekonomi skala dianggap sebagai landasan ekonomi vital untuk ekonomi perkotaan. Topik ini sangat erat kaitannya dengan nama pemenang hadiah Nobel ilmu ekonomi, Paul Krugman. Bila prinsip ini berlaku, maka instansi pertama di mana ekonomi kotanya adalah berdimensi makroekonomi seperti negara kota Singapura, maka prinsip ekonomi skala telah menjadi bagian terpadi dalam makroekonomi. Ini berarti pada tahap pertama, negara-negara kota telah mengalami keberlakuan prinsip ekonomi skala dalam makroekonomi.