Tema kepemimpinan merupakan hal yang banyak kita temukan dalam berbagai literatur. Namun masih sedikit yang membicarakan tentang ke-
pemimpinan kharismatik. Biasanya kharismatik hanya
diasosiasikan dengan seseorang atau tokoh tertentu. Padahal sesungguhnya kharisma dimiliki oleh setiap orang. Sebagaimana juga jiwa kepemimpinan yang secara fitrah dimiliki oleh setiap orang.
Ada yang mengatakan si tokoh ini memiliki kharisma atau orang itu bisa seperti itu karena ia punya kharisma. Maka saya katakan Anda juga memiliki kharisma itu. Semua itu bisa dipelajari dan dapat dikembangkan dalam diri Anda. Maka tulisan
ini merupakan salah satu pembuka untuk mengenali prinsip-prinsip yang dapat dipelajari itu. Saya menyebut- nya pembuka, karena saya yakin masih banyak hal di luar buku ini yang dapat Anda jadikan pelengkap.
Leadership and Monkey Business, 17 Pedoman Menginspirasi Bawahan dan Menjadi Pemimpin Karismatik
Jumadi Subur
Pendidikan, Bisnis dan Ekonomi