Perkembangan zaman mengharuskan seorang pendidik lebih aktif dan kreatif. Menjadi seorang guru harus mampu memiliki berbagai ide, kreasi, aktif, menyenangkan dalam menyusun pembelajaran.
Melihat pentingnya peran guru dalam pendidikan, maka seharusnya segala kesiapan, sarana prasarana pun harus menunjang, sehingga tidak ada ketimpangan ketika pembelajaran akan berlangsung. Di antara banyaknya model pembelajaran, dalam buku ini hanya akan terfokus pada satu model pembelajaran, yaitu Visual, Auditori, dan Kinestetik (VAK). Tentunya model tersebut terbilang efektif, disertai dengan penggunaan media ataupun produk yang disebut sebagai Media Edukasi IPA.
MEDIA EDUKASI IPA (BERBASIS VAK) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN KOMUNIKASI DAN KEMAMPUAN ANALISIS SISWA SEKOLAH DASAR
Durrah Sakinah, S.Pd., Dr. Rian Vebrianto, M.Ed.
Pendidikan