Penculikan sang Profesor

Penculikan sang Profesor

Afifah Afra

0.0

Buku Anak, Fiksi, Fiksi Petualangan, Misteri

Login untuk Sewa / Beli

Naufal kini pindah sekolah ke Afrika, tepatnya Kamerun. Sekolah barunya itu ternyata berada di sebuah kota kecil serba modern di tengah rimba raya. Aneh, ya? Ternyata kota bernama Al-Hambra itu adalah sebuah pabrik pesawat terbang supercanggih. Jadi, pabrik itu hanya menerima order pesawat untuk kalangan tertentu seperti presiden, raja, atau pesawat tempur dengan teknologi tinggi. Nah, ayah Naufal, Profesor Adrian bekerja di tempat ini sebagai salah satu pimpinan. Beliau sangat andal membuat pesawat terbang. Saking hebatnya, banyak perusahaan yang ingin mengajaknya bergabung, namun ditolak oleh Profesor Adrian. Alasannya, Indonesia memiliki saham di Al-Hambra Corporation. Wah, nasionalis banget ya, Sang Profesor!
Di sana Naufal mempunyai teman yang sangat hebat namun aneh, namanya Anne dan Dido. Anne sangat cerdas dan pemberani. Sedangkan Dido adalah seekor monyet lincah dan pintar.
Suatu hari, Profesor Adrian menghilang. Oh, tidak! Profesor diculik. Naufal dan Anne pun tidak tinggal diam. Teman, bagaimanakah aksi Naufal, Anne, dan Dido dalam menyelamatkan sang Profesor yang disembunyikan para penjahat di rimba raya Kamerun yang menyeramkan dan penuh binatang buas? Temukan jawabannya dalam buku ini, ya! Selamat membaca!